30.10.11

Mungkin Kira-Kira Begini...

Ini adalah foto mendadak yang dijepret oleh ibu saya ketika kami bersiap pulang dari rumah eyang uti. Hahaha, pose yang sungguh-sungguh tidak siap foto ;-p

Saya dan Mbah Uti
(gn)

Mana Kameranya?

Dian (sepupu saya), Mbah Kung dan Saya

(gn)

Happy Wedding For Dana&Findi

Keluarga besar saya, dari garis ibu, sedang hajatan besar. Bukan besar dalam arti mewah dan sebagainya, tetapi besar dalam artian berkualitas tinggi bagi keluarga besar kami yang notabene jarang berkumpul bersama dan lengkap. 

28.10.11

83 - DIRGAHAYU PEMUDA

28 Oktober 1928
28 Oktober 2011

Riwayatmu kini 
Setelah ikrar itu 
Setelah sejarah itu 

Yang dulu pemuda 
Dan kini adalah petua 
Bahkan mungkin telah tiada 

Yang dulu batita 
Bahkan belum ada 
Dan kini menjadi harapan bangsa

Masih satu nusakah? 
Masih satu bangsakah? 
Masih satu bahasakah kita? 

Ikrar itu 83 tahun yang lalu... 

"Kami, putra-putri Indonesia. 
Mengaku, bertanah air satu tanah air Indonesia" 

"Kami, putra-putri Indonesia. 
Mengaku, berbangsa satu bangsa Indonesia" 

"Kami, putra-putri Indonesia. 
Mengaku, berbahasa satu bahasa Indonesia" 

Kini... 
Setelah digerus zaman 
Dan ditempa dengan tantangan pada tiap-tiap generasinya Masih nasionaliskah kita? 

Makna yang kini telah menjadi lain 
Tak lagi dikenal pahlawan-pahlawan itu 
Lagu-lagu kebangsaan atau sejarah itu 

Huah, makanan apa semua itu? 
Sedang tawuran dimana-dimana 
Demi yang berkepentingan 

Tak peduli pemuda intelektual atau bukan 
Perpecahan diutamakan 

Pemuda... 
Seperti inikah wajahmu kini? 

Mentang-mentang kita sudah merdeka 
Mentang-mentang kolonial nyata tak begitu tampak di kasat mata 
Apa iya permusuhan kita tabur di negeri sendiri? 

Bangsa yang besar 
Adalah yang menghargai sejarahnya sendiri 
Dan tentunya mengukir sejarah yang indah 
Di masa kini 
Juga nanti 

Bersatulah 
Buatlah sejarah yang apik tentang kita para pemuda 

Maknailah ikrar itu 
Ikrar yang membuat kita dikenal dan berjaya 82 tahun yang lalu 

Maknailah kita satu nusa 
Maknailah kita satu bangsa 
Dan kita satu bahasa 

Berprestasilah 
Gemilanglah 
Ingat, globalisasi di depan mata 

Hentikan tawuran-tawuran rutin itu 
Yang membuat kalian terkenal sebagai pemuda 

Dulu sekali kita pernah pecah 
Karena penjajah 
Jangan sekarang kalah 
Karena egoisme gejolak muda 

Keberhasilan Indonesia 
Ada di tangan kita.(gn) 

*ditulis sebagai kritik di hari Sumpah Pemuda terhadap maraknya tawuran pelajar, mahasiswa serta golongan muda lainnya yang marak terjadi beberapa tahun terakhir.

27.10.11

Hari Blogger Ceritanya

Gara-gara baca postingan dari ndorokakung dalam tulisannya Perli Pecas Ndahe. Ada juga ya ternyata hari blogger nasional? :-).

Lokasi: Musium Brawijaya, Malang
Gak terasa sudah lama juga saya menjadi seorang blogger. Tapi enggak tahu kalau ada yang namanya hari blogger, hahaha gak update banget, haiks.

Ngomong-ngomong hari blogger nasional, saya sendiri tidak tahu kapan blogger nasional lahir dan sejak kapan jadi hari peringatan nasional. Tapi saya cek di WIKIPEDIA emang ada sih yang namanya hari blogger nasional, tepat 27 Oktober.

Ternyata efek blogger mania sudah merakyat juga ya? Sampai di jadikan hari penting juga di Indonesia? ixixixixi :-)

Saya sendiri sudah hampir 6 tahun menjadi seorang blogger. 
Dari yang awalnya main-main sampai akhirnya menikmati.
Dari yang mulanya postingan asal-asalan hingga mencoba rada kreatif dan serius dikit, hehe.

Dari yang sebelumnya ada di friendster (red: mirisnya sekarang friendster uda berubah 360 derajat, terus blog aku dulu kemana ya? untung uda saya ekspor), wordpress, blogspot, pesterous, hingga akhirnya balik kucing ke blogspot (red: maklum pas itu suka coba-coba ini itu haha)

Dari yang harus nulis dulu di komputer rumah lalu kalau sempat dan ada rejeki baru ke warnet buat taruh di halaman blog. Dari yang jaman hot-hotnya fesbuk, lalu pakai note yang ada di wall untuk nulis catatan via hp lalu kalau ada rejeki dan sempet baru di copy paste ke blog.

Hingga akhirnya jaman punya laptop ngeburu wireless  gratis di lokasi-lokasi tertentu, pinjem modem teman, hingga berujung saat ini dimana udah langganan wireless yang menfasilitasi masyarakat di sekitar tempat tinggal.

Menjadi BLOGGER LEBIH MENYENANGKAN EUI.... (red: menurut saya)
Lebih menyenangkan daripada facebook atau twitter.
Serasa kita bikin buku. Bukan obrolan basa-basi hei hei sana sini kaya di jejaring sosial.
Bisa digunakan sebagai kenangan kelak nanti cerita-cerita yang sudah ditulis (red: moga aja penyedia blog gratis ini enggak bangkrut. Jadi tulisan-tulisan saya aman, hehe).

HUT Blogger Nasional. (gn)

26.10.11

Yang Muda, Yang KomuniAksi

Hari gini ada pemuda-pemudi yang masih bicara pancasila? Ada kok! Kreatif malah! Acung jempol, empat deh sekaligus (2 jempol tangan, 2 jempol kaki, hehe).

Siapakah mereka? Hmm gara-gara utak-atik youtube, saya menemukan serpihan karya anak bangsa, yang walau sederhana, namun hmm di era seperti ini langka dan menurut saya pribadi itu sebuah langkah besar loh wujud kecintaan kepada bangsa dan negara. 

Kreatif, asyik habis, dan pastinya mudah diserap oleh anak-anak jaman sekarang yang ngaku lebih gokil, lebih keren, lebih gak ketinggalan jaman. Yang penting, benar kok kata anak-anak ini, YANG PENTING PESANNYA DISAMPAIKAN DENGAN CARA BENAR DAN TERSAMPAIKAN DENGAN BENAR. Dan bonusnya, diterima loh oleh banyak kalangan terutama muda.

Siapakah mereka? Cek deh...:-p :-D.


Nih, hasil karya komuniAKSI yang menurut saya KEREN HABIS, hehe!






Nah, kalian semua yang mengaku muda yang berjiwa muda (walau itungan usia uda tua, hehe), jangan mau kalah ya? Yuk berkreasi dan berbuat untuk nusa dan bangsa kita, Indonesia, lewat apaaaa ajah, yang penting bernilai positif dan kreatif. Majulah terus Pemuda. Majulah terus INDONESIA.

*by GN, selamat hari ulang tahun Sumpah Pemuda.

23.10.11

Nge-KefCi



Lokasi: Gerai KFC Malang Olympic Garden

(by gn)

Laper Poll Tahu

Foto ini saya ambil ketika saya dan tiga teman saya ini sedang makan di salah satu gerai di mall. Dari banyak foto kami berempat, baru saya sadari di foto ini temen saya (tengah) mimiknya seperti sedang kesal (ini pun baru sadarnya setelah foto kami dapat komen dari beberapa teman di facebook, hahaha), lucu de!

3 sahabat baik saya

(gn)

22.10.11

Main Hati Banget Plus Menguras Emosi

Drama korea yang berjudul "My Girl Friend Is Gumiho" sangat sangat sangat sangat mempermainkan perasaan saya. Penokohannya, alur ceritanya, penyajiannya mengoyak hati banget dah (ups sungguhan deh, bukan maksud lebay :-p).

21.10.11

Benar-Benar Tragedi Kemanusiaan



Seorang anak berumur dua tahun terbaring lemah dengan kondisi luka parah setelah dua kali tertabrak mobil. Lebih dari sepuluh orang yang melewati anak tersebut tak satu pun yang menolong bocah bernasib malang itu. 

Gila ya? Bener-bener sebuah tragedi kemanusiaan yang membuat kita kembali tertegun dan bertanya-tanya, "MASIHKAH MANUSIA ADALAH MAKHLUK YANG MEMILIKI HATI NURANI?"







Dalam rekaman itu, Yue Yue berjalan menyeberangi jalan raya persis di depan toko milik orangtuanya di Kota Foshan, Cina Selatan. Ia tertabrak mobil van dan terlindas. Tak lama kemudian sebuah truk ukuran tiga perempat yang melintas juga melindas bocah balita yang sudah tak berdaya tersebut. Seakan tak ada rasa kasihan sedikit pun mobil-mobil itu berlalu begitu saja meninggalkan bocah yang terkapar di tengah jalan. Orang-orang yang melintas pun tak ada yang peduli sama sekali.
Barulah orang kesepuluh atau kesebelas peduli dan menolong bocah itu. Wanita pemulung tersebut berteriak-teriak minta tolong. Ibunda Yue Yue pun keluar rumah dan kemudian membopong serta membawanya ke rumah sakit. Setelah berada dalam kondisi koma, Yue Yue meninggal dunia.

Hmm miris sekali. Bagaimana bisa manusia yang dibekali akal juga otak berbuat demikian terhadap sesamanya. Mengabaikan anak manusia mungil yang terluka, berceceran darah dan amat sangat membutuhkan pertolongan segera.

Hmmm ngelus dada deh saya.., sedih sekali rasanya. Bagaimana ya perasaan orang-orang cuek yang ada dalam video tersebut saat ini? Adakah perasaan menyesal? Hmm tragis. Bagaimana bisa 10 orang lebih berturut-turut bersikap sama, TAK PEDULI. Hmmfhhhtt...:-(

Apakah saking sibuknya dengan urusan masing-masing sampai segitunya?
Apakah pengaruh negaranya yang memang menganut neoliberalisme?
Hmm entahlah...

Namunn.., rasanya bersyukur sekali saya lahir di Indonesia. Walau negara ini cukup kacau balau juga dari segi politik maupun perekonomian, tapi semangat saling 'GUYUB'nya alhamdulillah masih ada. Bahkan Indonesia lebih dikenal dengan ramah tamahnya.

Bagaimana tidak ramah? Lha wong prinsip hidup aja sampai ada yang disebut dengan MAKAN GAK MAKAN ASAL KUMPUL. Hahaha. Atau SEPIRING BERSAMA. Dan 'Ndillalahnya' warga Indonesia masih tergolong kaum yang suka ngegosip, ngrumpie sana-sini. Walaupun di satu sisi itu ada negatifnya, positifnya itu menunjukkan kepedulian satu sama lain yang amat tinggi (red: bener gak sih? heheh). Walau gak bisa dipukul rata juga si untuk seluruh warga Indonesia. Toh saya juga ngalami sendiri tuh yang namanya kecelakaan di jalan raya besar tanpa ada yang peduli sedikitpun. Tapi pernah juga merasakan kecelakaan di jalan raya dan mendapat pertolongan dari buanyaaakk orang. Pe kelewat perhatian deh. Dipijitin, dikasi minum, yahhh gitu dah.

Hmm come back ke peristiwa tentang Yue Yue, seperti bom meledak, kejadian ini jadi momentum yang mengingatkan kembali kita, bahkan kondisi riilnya adalah dunia (kejadian ini di blow up oleh hampir semua media massa di dunia, bahkan ramai diperbincangkan di berbagai jejaring sosial), bahwa kita sebagai manusia seharusnyalah memakai hati nurani terhadap sesamanya. 

MANUSIAKANLAH MANUSIA. DAN SELALU MEMANUSIAKAN MANUSIA. 

Semoga apa yang terjadi pada Yue Yue, adalah kisah yang terakhir. Semoga kita lebih dan semakin memperhatikan sesama, lingkungan dan sekitar kita. 

Dan buat pengendara jalan raya, lebih berhati-hatilah dalam mengendarai kendaraan. dan bertanggungjawablah terhadap yang kau lakukan dengan kendaraanmu. (gn)

16.10.11

Welcome My CQ42-457TU


CQ 42-457TU



Di antara seri CQ42 yang muncul dalam berbagai varian, CQ42-457TU menjadi seri terbaru dengan harga paling murah. Cocok untuk saya yang memang mendambakan notebookbaru dengan dana terbatas (hehehe :-p)
Namun demikian, jangan menuding produk ini murahan. Pasalnya, spesifikasi yang diusungnya ternyata tidak “serendah” harganya loh (serius!).

14.10.11

Someone Like You




I heard that you’re settled down
That you found a girl and you’re married now
I heard that your dreams came true
Guess she gave you things I didn’t give to you

Old friend, why are you so shy?
It ain’t like you to hold back or hide from the lie

I hate to turn up out of the blue uninvited
But I couldn’t stay away, I couldn’t fight it
I hoped you’d see my face & that you’d be reminded
That for me, it isn’t over

Nevermind, I’ll find someone like you
I wish nothing but the best for you too
Don’t forget me, I beg, I remember you said
"Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead"
Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead, yeah

You’d know how the time flies
Only yesterday was the time of our lives
We were born and raised in a summery haze
Bound by the surprise of our glory days

I hate to turn up out of the blue uninvited
But I couldn’t stay away, I couldn’t fight it
I hoped you’d see my face & that you’d be reminded
That for me, it isn’t over yet

Nevermind, I’ll find someone like you
I wish nothing but the best for you too
Don’t forget me, I beg, I remember you said
"Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead"

Nothing compares, no worries or cares
Regret’s and mistakes they’re memories made
Who would have known how bittersweet this would taste?

Nevermind, I’ll find someone like you
I wish nothing but the best for you too
Don’t forget me, I beg, I remembered you said
"Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead"

Nevermind, I’ll find someone like you
I wish nothing but the best for you too
Don’t forget me, I beg, I remembered you said
"Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead"
Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead, yeah


Adele - Someone Like You  

10.10.11

Belajar Dari Steve Jobs

Steve Jobs.
Gambar diambil dari www.id.wikipedia.org


"Kematian adalah penemuan terbaik dalam hidup. Meninggalkan yang lama, memberikan ruang untuk yang baru"
-Steve Jobs-

Klik link dibawah ini untuk mengenal lebih jauh tentang Steve Jobs:


Sang pendiri Apple, Steve Jobs memang telah tiada. Akan tetapi, sosok kreatif dan jenius ini telah meninggalkan warisan melalui berbagai penemuan revolusionernya yang semuanya ia awali dari sebuah khayalan dan mimpi untuk membuat, dan menciptakan sesuatu. Dan itu ia lakukan dengan segala keterbatasan yang menyertai dirinya.

Dari perjalanan dimana ia menjadi seorang anak yang sama sekali tak dibesarkan oleh kedua orang tua kandungnya..... (ditinggalkan oleh sang ayah dan oleh ibunya ketika Steve berusia 1 tahun diberikan kepada pasangan suami istri yang kemudian hingga kini dibanggakan oleh Steve sebagai orang tuanyanya yang sesungguhnya).

Peristiwa ia drop out dari bangku kuliah..., 
naik turun karirnya yang dulunya kurang mendapat hati dan pengakuan atas ciptaannya, 
permasalahan-permasalahan pelik yang muncul dari kolega, rival dan teman-teman seperjuangannya....

Hingga sakit yang akhirnya menyerangnya dan membuat ia mengundurkan diri dari jabatannya untuk lebih berkonsentrasi pada kesehatannya.

Jujur, awalnya saya tidak begitu mengetahui siapa Steve Jobs dan apa yang menarik darinya. Yang saya tahu ia orang yang setipe dengan Bill Gates, sering masuk daftar orang terkaya di dunia, bos IT, dan yah hanya sebatas itulah yang saya tahu.
Tapi hari ini, ketika berita kematian dan profilnya dimuat dimana-mana, surat kabar..., televisi..., yah saya mengetahui banyak tentang siapa Steve Jobs, karyanya, perjalanan hidupnya dan filosofi-filosofinya.

Yah, Steve Jobs memang bukan manusia sempurna. Pernah hebat dengan segala kelebihannya, namun juga pernah jatuh terpuruk di beberapa segi kehidupannya.
Tetapi.., yah Steve Jobs memang orang hebat. Itu sudah diakui sekarang dimana-mana. Dan ia berhasil membuat saya iri akan berbagai kehebatan-kehebatannya. Berharap sekali saya bisa menjadi seorang seperti beliau dengan segala inovasi dan kemampuannya yang mampu memberikan manfaat bagi baaaaanyak orang.

Dan saya rasa..., ia pantas untuk mendapatkan nobel! Karena penemuannya sangat bermanfaat dan membantu banyak sekali aktivitas manusia.

Steve Jobs adalah legenda yang akan dikenang oleh generasi di depan. Dan saya senang ada di generasi dimana ia pernah ada dan merasakan langsung hasil sentuhan tangan dinginnya.

"Kematian adalah penemuan terbaik dalam hidup. Meninggalkan yang lama, memberikan ruang untuk yang baru"
-Steve Jobs-

*by gn